Dulu sering sekali teman-teman saya yang bekerja di IT bahas tentang SEO. Namun saat itu saya kurang ambil peduli karena memang belum merasa membutuhkan. Hanya tahu sebatas luarnya saja, bahwa SEO bakal membantu tulisan kita banyak pengunjung. Sampai akhirnya suka dengan dunia menulis dan memutuskan untuk menjadi blogger. Chit chat sana sini, akhirnya banyak tahu bahwa SEO ini sangat penting untuk optimasi blog.
Source: Canva Recreated by Writer |
Ngomong-ngomong soal SEO, sebenarnya apa yang dimaksud dengan SEO? Bagaimana cara kerjanya? Bagaimana manfaatnya? Dan bagaimana cara SEO membuat blog kita lebih berkualitas? Yuk kita bahas satu-satu.
APA ITU SEO
Apa itu SEO? Pertanyaan ini lumrah ditanyakan oleh para pengguna website baru termasuk blogger pemula seperti saya dulu. Bagaimana SEO bisa membuat blog kita menjadi banyak pengunjung, bahkan bisa menghasilkan uang.
Search Engine Optimization atau SEO adalah salah satu strategi digital marketing dalam upaya membuat website berada di posisi teratas di hasil pencarian google khususnya dengan organic search. SEO Google sendiri berfokus pada kata kunci yang digunakan oleh para pencari informasi yang dimasukan saat melakukan pencarian di mesin pencari google.
Strategi ini berpotensi menarik banyak kunjungan jika diterapkan dengan sangat baik. Nah buat kamu para pemilik website misalnya blog, dan ingin blognya banyak dikenal, traffic pengunjungnya banyak sehingga akan mendorong potensi berada di ranking teratas mesin pencarian google, maka bisa menerapkan SEO google dalam semua isi artikelnya.
JENIS SEO
Setelah mengetahui apa itu SEO, kita akan bahas tentang jenis SEO Google yang bisa kita terapkan untuk memaksimalkan optimasi website kita, sehingga dapat menarik para apengunjung dan juga membuatnya berada di posisi teratas mesin pencarian. Dan berikut adalah jenis SEO yang kita kenal selama ini.
1. SEO On-Page
SEO On-Page adalah cara mengoptimasi dan memaksimalkan SEO dari halaman depan website. Beberapa teknik yang dapat kamu lakukan dalam penerapan SEO On-Page adalah:
Melakukan riset kunci. Lakukan pencarian kata kunci yang berkaitan dengan artikel yang akan kamu tulis di website kamu. Sehingga kamu dapat mengira-ngira proyeksi kunjungan yang akan masuk ke website kamu sesuai dengan kata kunci yang relevan dengan artikel kamu.
Optimasi halaman. Langkah kedua adalah dengan memperbaiki hal-hal teknis dalam proses penulisan maupun pasca penulisan seperti:
- Buat URL yang singkat.
- Sesuaikan permalink.
- Judul konten mengandung kata kunci yang relevan.
- Mencantumkan kata kunci pada URL.
- Perbaiki struktur konten misalnya H1, H2, H3, atau bahkan sampai H4.
- Lengkapi konten dengan gambar yang relevan.
- Gunakan LSI keyword.
- Optimalkan title tag untuk menarik CTR.
- Gunakan alt text image yang tepat pada gambar.
- Tambahkan internal link ke artikel yang sesuai.
- Penyebaran kata kunci dengan tepat.
- Lengkapi meta title dan description.
- Perhatikan kualitas konten.
Perhatikan hal teknis. Selain melakukan riset kunci dan juga memperbaiki hal-hal teknis, jangan lupa perhatikan juga:
- Monitoring link yang rusak.
- Perbaiki URL yang rusak.
- Lakukan pengecekan sitemap secara berkala.
- Perhatikan ketika melaksanakan proses redirect.
- Perhatikan juga kecepatan loading baik dari mobile maupun web.
- Perbanyak konten dengan jumlah tulisan panjang.
Selain itu hal teknis lainnya seperti penggunaan huruf, font, sampai dengan ketersediaan menu yang user friendly juga mampu memaksimalkan SEO sehingga berimpek meningkatkan kunjungan yang banyak.
2. SEO Off-Page
Jika SEO On-Page mengelola website dari dalam websitenya, mka SEO Off-page adalah mengoptimasi SEO dari luar website.
Beberapa cara untuk memaksimalkan SEO Off-page yaitu
- Link building yaitu mendapatkan link dari situs milik orang lain atau backlink.
- Menaikan DA PA dengan konten-konten berkualitas.
- Bekerjasama dengan pemilik blog lain dengan cara guest post.
- Melakukan promosi di sosial media yang kita miliki atau channel milik orang lain yang akan membantu mendorong website kita semakin banyak pengunjung.
Menerapkan dua jenis SEO ini, pastinya akan membantu website kamu lebih berkualitas. Contoh SEO On-page dan SEO Off-page di atas dapat kamu terapkan dalam website milik kamu sehingga website kita lebih berkualitas.
CARA KERJA SEO
Mulai dari melakukan posting artikel sampai dengan artikel di website kita terbaca untuk berada di halaman utama google, tentunya membutuhkan proses dan tahapan yang tidak cepat. Google akan mengumpulkan data, memprosesnya, sampai dengan menentukan ranking artikel yang ada di website kamu ada di posisi mana.
Selian itu google juga akan selalu mengupadate algoritma untuk membaca semua website sehingga dapat memberikan hasil pencarian yang relevan sesuai dengan kata kunci yang diinput pada mesin pencari. Sederhananya ada beberapa tahapan dalam menentukan sebuah website ada di halaman utama atau tidak.
Crawling yaitu proses mengumpulkan dan menyimpan berbagai informasi dari halaman website, mulai dari halaman hingga link, baik yan baru dirilis maupuan yang baru diupdate.
Indexing yaitu proses dimana google membuat indexks dari semua halaman, mempelajari struktur website, mempelajari juga terkait dengan kualitas dan relevansi konten. Serta memastikan kredibilitas setiap halaman website yang tersimpan dalam databasenya.
Ranking yaitu proses di mana google menyusun ranking atau urutan halaman yang muncul di pencarian. Hasil pencarian di setiap pengguna tentu saja akan berbeda, karena biasanya mesin pencari menggunakan artificial intelligence (AI) yang akan menentukan hasil pencarian dengan relevan di masing-masing penggunanya.
MANFAAT SEO GOOGLE
Setelah kamu tahu apa itu SEO, lalu apa saja manfaat SEO untuk website kamu. Tentu saja akan banyak sekali manfaat yang akan kamu dapatkan ketika melakukan optimasi SEO Google pada website yang kamu miliki.
Source: Canva Recreated by Writer |
1. Meningkatkan traffic
Dengan melakukan optimasi SEO, salah satu manfaat yang akan kamu dulang adalah akan mendapatkan jumlah kunjungan yang meningkat tanpa harus mengeluarkan biaya alias kunjungan organik.
2. Website lebih mudah ditemukan pada mesin pencari
Dengan melakukan optimasi SEO pada website, maka mesin pencari akan mudah menemukan website milik kita. Hal ini tentu saja akan berimpek positif terhadap kredibilitas website, terlebih jika website milik kamu masuk dalam kategori bisnis.
3. Membangun brand awareness
Dengan banyaknya jumlah pengunjung ke website milik kita, maka akan semakin banyak jumlah pengunjungnya, dan semakin mudah ditemukand alam mesin pencari. Kedua hal ini tentu saja akan memudahkan kita membagun brand nama website kita untuk semakin dikenal tanpa harus mengeluarkan biaya.
4. Minim biaya maksimal usaha
Dengan menerapkan SEO On-page dan Off-page, tentu saja hal ini dilakukan dengan minim biaya, namun usahanya sangat maksimal yang membuat website kita semakin mudah dicari dan berada di halaman utama google.
5. Meningkatkan kepercayaan pelanggan
Dengan website kamu berada di halaman utama pencarian, tentu saja sebagai pengunjung akan semakin percaya dengan kualitas dan kredibilitas website milik kamu.
6. Mendapatkan data pengunjung secara gratis
Buat kamu yang menggunakan website sebagai lahan bisnis, optimasi SEO ini dapat membantu kamu dalam mendapatkan data pelanggan secara gratis.
Itu dia beberapa manfaat SEO untuk website yang kamu miliki. Termasuk untuk kamu para blogger, blog kamu pasti akan semakin dikenal dan terpercaya. Dan setelah tahu mengenai manfaat SEO, pastinya kita wajib banget belajar SEO lebih mendalam lagi.
Buat kamu para pemilik website bisnis, untuk membuat website kamu semakin terlihat profesional, kamu bsia menggunakan email hosting sendiri dengan membelinya di penyedia jasa email hosting.
Salah satu penyedia jasa email hosting yang aman dan terpercaya adalah DomaiNesia yang saat ini sedang ada promo email hosting diskon 30%. Wow banget udah aman dan terpercaya, dapat diskon pula, hoki banget kan. Yuk
0 Comment
Silakan berkomentar dengan bijak dan positif. Terima kasih.