Bekerja di ibu kota Jakarta yang penuh dengan hingar bingar dan penuh kepadatan, sering membuat kita merasa cepat lelah. Pekerjaan kantor yang menumpuk, jalanan yang sering banget macetnya membuat fisik dan mental lebih cepat lelah. Sehingga rasanya sepulang kantor kita butuh hiburan yang nyaman. Bersama teman biasanya saya mencari tempat wisata di Jakarta terbaik yang bakal bikin penat kita hilang.
Source: Canva Recreated by Writer |
Salah satu tempat yang sering saya kunjungi adalah wisata malam di Ancol. Ngomong-ngomong apa saja yang bisa kita nikmati di tempat ini. Banyak pastinya, mulai dari kulineran, pemandangan malam, sampai degan menikmati beberapa permainan yang akan membuat lelah kita sirna. Apa saja? Let's check it out.
10 REKOMENDASI WISATA MALAM DI ANCOL
1. Ancol Beach City
Tempat wisata malam di Ancol pertama yang ingin saya rekomendasikana dalah Ancol Beach City. Siapa yang belum pernah menikmatinya? Coba sekali saja, dijamin bakal nagih. Menikmati suasana malam di pinggir pantai bersama orang-orang terkasih dengan pemandangan langit dan udara segar itusangat menyenangkan.
Serunya lagi pantai ini dekat sekali dengan mall Ancol. Jadi jika anda ingin menikmati suasana malam dengan beberapa cemilan, bisa langsung beli ke mallnya. Seru bukan? Cocok banget dinikmati sepulang kerja bersama sahabat atau lainnya.
2. Bandar Djakarta Ancol
Buat anda yang hobinya makan allias kulineran, tempat ini cocok banget untuk menjadi pilihan pelepas penat. Anda bisa menikmati berbagai jenis makanan seafood yang segar. Makanan yang ditawarkan langsung diambil dari laut sekitarnya.
Nikmati dan kunjungi tempat ini bersama orang-orang terdekat. Anda bisa menikmati suasana outdoor dengan suasana malam yang dekat dengan pantainya. Selain itu pengunjung juga dapat menikmati lantunan musik yang akan menemani sembari makan.
3. Dancing Fountain Symphony of The Sea
Saya orang yang paling suka dengan dunia air. Termasuk menikmati air mancur di tengah suasana kota, di taman kota, atau tempat-tempat indha seperti dekat pantai. Suasananya bikin nyaman dan adem saja. penatnya dijamin hilang kalau melihat gemericik air.
Tarian air mancur sebagai tempat wisata malam di Jakarta ini hanya dapat dinikmati pada siang hari pukul 12.00 - 12.30 WIB dan pukul 17.30 - 19.30 WIB saja. Tarian air mancur yang berwarna-warni ini diiringi jingle Ancol, Dufan, Sea World, Samudra, dan Atlantis yang silih berganti. Pastinya akan sangat indah dinikmati malam hari karena kita bisa melihat gemerlap lampu yang berwarna-warni.
Nah cocok banget buat dinikmati bersama sahabat atau pasangan. Dan fountain ini cocok sekali dinikmati malam hari, sambil melihat langit penuh bintang. Damai banget rasanya.
4. Dufan Night Ancol
Salah satu rekomendasi wisata malam di Ancol adalah Dufan Night Ancol. DI tempat ini penumpang dapat menikmati suasana malam serunya menaiki wahana di malam hari sambil menikmai keindahan malam dengan kelap kelip lampu kota Jakarta.
Terdapat 25 wahana yang dapat anda nikmati untuk wisata malam di tempat ini. Dan acara terbarunya adalah Back to 90s, dimana pengunjung dapat bernostalgia masa muda. Cocok niy buat dinikmati bersama sahabat atau pasangan.
5. Gondola Ancol
Menikmati suasana kota malam Jakarta dari ketinggian tidak harus selalu dari atas gedung atau sambil menikmati dinner di sky dinning, seru juga menikmati kota dengan indahnya lampu dari atas Gondola di Ancol. Belum pernah? Kalau belum yuk cobain, dijamin bakal suka.
6. Jimbaran Ancol
Lagi-lagi wisata malam di Ancol ini cocok sekali buat anda yang hobi makan enak. Di Jimbaran yang suasanya mirip di Bali ini, anda dapat menikmati makanan seafood yang segar. Makannya pun bisa kita nikmati di pinggir pantai langsung loh.
Saya suka sekali dengan seafood, jadi pastinya tempat ini sangat cocok untuk saya. Nah waktu itu saya menikmatinya bersama sahabat-sahabat saya. Sangat menyenangkan pastinya. Makan di pinggir pantai sambil bercengkrama bersama sahabat-sahabat terdekat.
7. Pantai Karnaval Ancol
Siapa yang tak pernah berkunjung ke Pantai karnaval Ancol? Cobalah berkunjung di malam hari. Tempat ini sangat indah ketika dinikmati malam hari dengan pemandangan suasana laut yang tenang dan indahnya suasana kota Jakarta yang dihiasi gedung-gedung yang menjulang tinggi.
Anda bisa menikmati jembatan panjang yang menjadi ikon tempat wisata malam di Ancol ini. Sangat cantik dan bisa berfoto dengan pemandangan malam yang indah. Berkunjung dengan sahabat atau keluarga juga pasangan sangat cocok. Waktu itu saya mengunjungi tempat ini bersama sahabat-sahabat saya, sambil hunting photo.
8. Pantai Lagoon Ancol
Di tempat ini, pengunjung dapat menikmati suasana malam di sekitar Pantai Ancol. terdapat beberapa spot untuk berfoto yang pastinya instagramable banget dengan suasana malam yang sepi dan semilir angin malam Pantai Ancol.
Anda juga dapat menikmati santapan kuliner di sekitar pantai. Selain itu ada beberapa tempat yang mengadakan event musik yang dapat dinikmati oleh semua pengunjung yang ke sana dengan suasana outdoor. Saya mengunjungi ini kebetulan pas lagi ada acara kantor, tempatnya memang bagus saat malam hari.
9. Segarra Ancol
Wisata malam di Ancol berikutnya adalah Segarra Ancol. Di tempat ini anda bisa menikmati sunset yang indah. Tempat ini menawarkan juga hidangan makanan lezat yang bisa anda nikmati sambil menikmati indahnya matahari terbenam ditemani deburan ombak pantai Ancol yang indah.
jangan lupa jika mengunjungi tempat ini mampirlah ke Segarra Beach Club yang mirip sekali dengan club di Bali. Lokasinya berada di teluk Kota Jakarta. Tak heran, jika Segarra Ancol disebut-sebut sebagai Balinya Jakarta, karena memang suasananya mirip sekali dengan suasana Bali malam hari ketika di pinggir pantai.
10. Menikmati kuliner di beberapa resto Ancol
Nah yang terakhir, salah satu wisata malam Jakarta yang bisa kamu nikmati bersama orang terdekat adalah dengan mengunjungi tempat makan berupa resto-resto di pinggir pantai sekitar Ancol yang menawarkan suasana nyaman seperti Taman Santap Rumah Kayu dengan konsep seperti di dalam pesawat. Cocok banget buat para pecinta kuliner.
Itu dia 10 rekomendasi wisata malam di Ancol yang bisa kamu nikmati sepulang kerja atau pas weekend. Tempat-tempat tersebut merupakan tempat wisata di Jakarta terbaik yang bisa kamu coba.
Atau kamu sudha pernah mengunjungi tempat-tempat tersebut, yuk share di kolom komentar.
1 Comment
eh Dufan buka sampai malam?
ReplyDeletetempo hari ke sana pukul 5 sore udah tutup, udah ga terima pengunjung antre wahana lagi
Silakan berkomentar dengan bijak dan positif. Terima kasih.