MUDA-MUDI INDONESIA KEMBANGKAN KOPI LOKAL, DORONG KEBERLANJUTAN LINGKUNGAN

Traveling mengelilingi banyak daerah di Indonesia, membuat saya memiliki kesempatan besar mencicipi kopi-kopi lokal Indonesia. First impression buat saya bukan rasa, tapi aromanya yang selalu nyaman di hidung, khas banget setiap daerah itu. Lalu dari aromanya yang wangi ini, membuat saya penasaran untuk mencoba rasanya.

Satu hal yang paling saya ingat setiap mencicipi kopi lokal Indonesia, adalah rasanya yang pekat, lalu aromanya yang beraneka ragam. Ada aroma tanah tersiram hujan, tembakau, atau bahkan aroma buah. Aroma yang berbeda-beda setiap daerah ini membuat saya semakin penasaran dengan kopi lokal.

kopi lokal juara


Selain berkesempatan mencicipi kopi lokal di destinasi wisata yang saya kunjungi, saya juga berkesempatan mengobrol dengan para petani kopi lokal. Para petani ini bercerita bagaimana proses kopi ini ditanam sampai dengan menjadi biji kopi yang siap seduh. Proses panjangnya sangat menarik.

Obrolan panjang dengan para petani kopi lokal membuat saya menyadari sesuatu, bahwa para petani lokal membutuhkan bantuan para muda mudi Indonesia untuk mendorong mereka bergerak berdaya sekaligus bagaimana kopi lokal yang mereka tanam ini akan sustain baik dari sisi kopinya atau pun dari sisi perekonomiannya. Sekaligus mampu mendorong para petani untuk menghasilkan kopi berkualitas tinggi agar kopi lokal semakin juara.

Sharing Nature's Bounty: When Young People Craft  Sustainable Wonders with Local Coffee by Eco Blogger Squad

Berbicara soal kopi lokal yang rasanya juara banget, apalagi Indonesia masuk dalam lima besar negara penghasil kopi di dunia, Minggu 27 Oktober 2024, saya berkesempatan mengikuti sharing bersama Komunitas Eco Blogger Squad (EBS) dengan tema Nature's Bounty: When Young People Craft  Sustainable Wonders with Local Coffee #KopiLokalJuara. 

Acara yang diadakan di Anomali Coffee Setiabudi One ini menghadirkan narasumber Mas Noverian Aditya, Founder Java Kirana dan mba Donna Elvina Amelia, Head of Indonesia Coffee Academy, Anomali Group. Keduanya sama-sama berkontribusi membantu para petani kopi lokal agar bergerak berdaya yang dapat menghasilkan kopi berkualitas dan juga berdampak pada kesejahteraan para petani kopi tersebut dengan tetap memperhatikan keberlanjutan terhadap planet bumi kita.

kopi lokal bareng ebs


Acaranya berlangsung kurang lebih selama dua jam, dengan rangkaian acara mulai dari sharing dari kedua narasumber, dilanjutkan dengan Q&A, doorprize, games, dan belajar praktek membuat kopi. Acara yang diikuti secara offline oleh 20 blogger dan juga beberapa blogger melalui online ini, sangat menarik. Serunya lagi mendapat kesempatan untuk belajar membuat kopi. Acaranya sangat useful buat saya yang masih awam soal kopi. 

kopi lokal


Lebih dari itu, sebagai orang yang pernah berkecimpung dalam pemberdayaan masyarakat lokal, saya yang tertarik dengan sharing dari kedua narasumber mengenai kegiatan pemberdayaan masyarakatnya. Dimana kegiatan ini dilakukan para muda mudi Indonesia yang peduli akan kopi lokal yang rasanya juara banget.

Happy sekaligus bangga kalau ternyata ada perusahaan yang dikelola oleh anak-anak muda dan mengangkat karunia alam Indonesia berupa kopi sekaligus memberdayakan petani kopinya, juga mempertimbangkan soal lingkungan.

They not only focus on the benefit, but they take care of the coffee farmer, and environment too. Tentu saja kegiatan ini menjadi kegiatan simbiosis mutualisme, menguntungkan kedua belah pihak, pengusaha maupun para petani kopi.

Karunia alam indonesia berupa kopi yang rasanya juara banget ini memang sangat layak untuk dikembangkan. Karena kopi menjadi komoditas yang sangat menjanjikan untuk beberapa negara agraris. Apalagi jika mengingat bahwa kopi merupakan komoditas terbesar kedua di dunia yang diperdagangkan, sehingga memiliki potensi pasar yang sangat besar.

Bagi Indonesia sendiri, kopi bukan hanya sekedar minuman saja, tetapi sudah menjadi sebuah budaya turun temurun yang memberikan dampak positif bagi masyarakat lokal. Tidak hanya dampak positif terhadap sosial dan budaya, tetapi juga berdampak pada perekonomian para petani.

Maka tak heran kopi Indonesia memiliki potensi besar untuk dikembangkan di negara sendiri. Dan harus dikelola dengan sebaik mungkin agar terus berkelanjutan baik dari sisi produknya, petani lokalnya, dan juga lingkungannya.

Java Kirana, Kembangkan Bisnis Kopi dengan Prinsip People, Profit, dan Planet

Salah satu muda-mudi yang berkontribusi besar terhadap pemberdayaan kopi lokal Indonesia termasuk pemberdayaan pada petaninya adalah Java Kirana yang didirikan oleh Mas Noverian Aditya. Kontribusinya pada petani lokal juga berdampak besar pada keberlangsungan lingkungan. 

Mas Noverian Aditya tertarik untuk mendorong para petani lokal agar bertumbuh dan berkembang dengan mendirikan Java Kirana, yaitu sebuah perusahaan kopi yang menggabungkan inovasi, teknologi, tanggung jawab sosial, dan keberlanjutan dengan menghasilkan kopi berkualitas dari para petani yang dikelolanya.

kopi lokal java kirana


Dengan pengalaman lebih dari tujuh tahun Java Kirana sudah banyak berkontribusi terhadap perkopian Indonesia. Uniknya lagi sebagai perusahaan social entrepreneur, Java Kirana dalam pengelolaan kopinya, menjadikan bisnis kopi ini sebagai salah satu cara untuk menjaga keberlangsungan lingkungan. 

Keren banget ya, hal ini sesuai dengan prinsip usahanya terkait dengan tanggung jawab sosial dan keberlanjutan dimana di dalamnya termasuk menjaga keberlangsungan lingkungan. Jadi selama menjalankan bisnisnya, Java Kirana memegang prinsip pengelolaan dengan 3P, People, Profit, dan Planet.

Bentuk nyata programnya terkait dengan Planet, selain untuk membangun best practice pengelolaan industri kopi di Indonesia, Java Kirana juga memperhatikan keberlangsungan lingkungan dengan cara melakukan waste management dalam proses pengolahan kopinya. Tentu saja salah satu proses kerja dalam pengelolaan kopi ini, akan membuat planet atau bumi kita tetap terjaga dan kerusakannya dapat diminimalisir.

Ada juga programnya yaitu tumpangsari untuk mengurangi ketergantungan para petani lokal pada pestisida kimia. Tentu saja program ini juga akan berdampak besar terhadap kondisi planet.

Lalu bagaimana dari sisi People-nya, Java Kirana selama pengelolaan kopinya juga melakukan empowering terhadap para perempuan agar semakin bergerak berdaya. Selain itu ada juga program corporate social responsibility (CSR) lainnya adalah dengan memberikan beasiswa bagi siswa-siswa terpilih untuk melanjutkan sekolahnya.

Selain program di atas, masih banyak program lainnya yang dilakukan untuk membantu para petani kopi lokal untuk semakin bergerak berdaya. Misalnya pelatihan budidaya kopi dengan menggunakan teknologi modern yang berdampak pada meningkatnya hasil panen kopi.

Bisnis sosial Java Kirana, selain dapat membantu perekonomian petani kopi lokal, kualitas kopi semakin meningkat, harga jual kopi naik, mampu menghubungkan para petani kopi dengan penjual, juga dapat mendorong masyarakat sekitarnya semakin berkembang secara skill dalam pengelolaan kopi.

Dan dengan prinsip 3P Java Kirana, dampak terhadap kerusakan lingkungan pun dapat diminimalisir. Sehingga tujuan bisnis menggabungkan inovasi, teknologi, social responsibility, dan sustainability dapat tercapai secara perlahan.  

Indonesia Coffee Academy, Bantu Petani Kopi Lokal bergerak Berdaya Dengan Pelatihan

Perusahaan kedua yang berkontribusi besar terhadap petani kopi lokal adalah Indonesia Coffee Academy by Anomali Group. Perusahaan ini melakukan pemberdayaan terhadap petani kopi lokal agar terus bergerak berdaya yang dapat menghasilkan kopi lokal Indonesia yang juara banget rasanya semakin berkualitas tinggi dan menjadi juara tidak hanya di Indonesia tetapi juga bisa menjadi juara di dunia.

Salah satu program Anomali Coffee adalah fokus melakukan kurasi dan promosi pada biji kopi lokal dari berbagai daerah di Indonesia. Mulai dari daerah Aceh sampai dengan Papua. Program ini bekerja sama secara langsung dengan para petani kopi untuk menghasilkan kualitas kopi dan keberlanjutan produk.

Beberapa program besarnya yaitu Care to Farm, Educational Marketing, dan Growing Up Together. Konsep ini menekankan pada kualitas kopi dan edukasi kepada konsumen. Untuk memastikan bahwa kopi yang diproduksi berkualitas tinggi, Anomali Coffee menerapkan 7 Steps from Seed to Cup. Sehingga kopi yang sampai ke konsumen adalah kopi yang sudah benar-benar terbaik dan teruji kualitasnya.

Dalam hal ini Anomali Coffee bekerjasama dengan para petani kopi lokal, untuk menghasilkan keberlanjutan. Baik keberlanjutan secara produk, perekonomian petani kopi, dan juga keberlanjutan terkait lingkungan.

Kerjasama ini dilakukan melalui pelatihan dan edukasi, harga yang adil untuk kedua belah pihak, dukungan infrastruktur di kawasan lahan, dan juga akses ke pasar, melakukan praktik pertanian ramah lingkungan, dan juga transparansi dan pelacakan terhadap tanaman kopi.

Selain berkontribusi terhadap pemberdayaan para petani kopi lokal, Anomali Coffee juga mempertimbangkan keberlangsungan planet bumi kita. 

Beberapa programnya yang terkait dengan bumi adalah: Takeaway ice cup, Plastic Free, PEFC Certified, Takeaway plastic bag, Biodegradable, USDA Certified, Biobased Product made by Cornstarch, Lid Ice Ecorasa, Bio Based Singkong, Straw dari Petani Indonesia, Takeaway food from Ecofren Box.

Semua programnya benar-benar membantu para petani kopi semakin bergerak berdaya. Dan keberlangsungan bumi juga ikut terjaga. Semoga makin banyak lagi generasi muda-mudi Indonesia yang mendorong para petani kopi lokal untuk bergerak berdaya.

Belajar Membuat Kopi Bersama Anomali Coffee

Rangkaian acara terakhir yang tak kalah serunya adalah belajar membuat kopi agar menghasilkan rasa dan aroma terbaiknya. Acara belajar membuat kopi ini dilakukan oleh tim Anomali Coffee yaitu Kak Yoko. Kak Yoko memberikan arahan step by step bagaimana cara membuat kopi agar rasa dan aromanya maksimal dan enak.

Satu hal yang sangat menarik dan penjelasannya adalah bahwa kopi jenis apapun akan memiliki rasa dan aroma yang sama ketika end to end prosesnya dilakukan dengan standar yang sama. Menarik sekali ya. Tapi tentu saja hasil yang sama ini juga akan besar dipengaruhi oleh berbagai faktor. Mulai dari proses penanaman, tanah, proses panen, penyimpanan, dan juga pengolahan sampai menjadi siap seduh.

So, ini adalah part paling seru sih di acara Eco Blogger Squad ini. Selain belajar membuat kopi, kita juga ada doorprize dan games. Lumayan saya mendapatkan salah satu hadiah doorprize yaitu produk kopi. Thank you Eco Blogger Squad dan Anomali Coffee. Terima kasih untuk keseruan acaranya.

27 Comment

  1. Kopi memang sangat candu ya, apalagi saat menghirup aroma nya 😍. Turut bangga juga dengan kemajuan perkopian dalam negeri. Makin banyak kopi yang digandrungi sama warga lokal bahkan mancanegara.

    Pertemuan sama Eco Blogger Squad pun semakin menambah pengetahuan terkait kopi ya mba. Serta dibuat takjub dan salut sama Anomali Coffee yang sangat keren.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bangga ya dan semoga kopi Indonesia makin mendunia

      Delete
  2. Sungguh menyenangkan ada anak2 mudah yang peduli pada petani2 lokal dan mau membuat usaha untuk kesejahteraan mereka juga, tidak sekedar mencari keuntungan. Dengan demikian, semua pihak dapat menikmati kekayaan alam Indonesia, terutama kopi. Petani jadi tahu cara mengolah yang baik, lalu disetornya ke siapa, dan penikmat kopi lokal pun mendapatkan yg terbaik

    ReplyDelete
  3. Anomali coffee enaaak sih kopinya. Aku sukaaa. Naah kopi Indonesia itu memang unik dan juara. Makanya aku ttp LBH suka kopi lokal drpd yg luar mba.

    Pengen banget sbnrnya belajar cara meracik kopi yg pas. Tp beli alat2nya kok ya males hahahaha. Ujung2nya beli dari kafe kopi langganan biar bisa diracik Ama baristanya.

    Penasaran juga Ama rasa kopi java Kirana. Pengen beli buat oleh2 kalo aku traveling keluar.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Simpelnya ke coffee shop aja ya Mba Fan hehhe

      Delete
  4. Kayaknya memang orang-orang di seluruh dunia tuh lebih suka ngopi. Bahkan untuk menemani bekerja juga kopi. Nggak heran kalau kopi menjadi salah satu komoditas terbesar.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Karena bisa hilangin kantuk kali ya Mba Yun

      Delete
  5. Jika sebuah usaha sudah punya keperdulian untuk kelangsungan kehidupan, waktu akan memberikan umur yang panjang, semoga apa yang sudah diambil sebagai suatu langkah akan terus, teguh untuk membuatnya berkembang.

    Hormat pada muda mudi ini, anw Anomali memang cerdas dalam mengembangkan usahanya, Salut.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga semakin membantu para petani kopi makin maju ya

      Delete
  6. Aku suka kopi tapi bukan kopi item ya. Sukanya cappucino atau kopi susu gula aren. Penasaran pengen cobain kopi Anomali nih, sesedap apa kopinya? Pasti harum yaa.

    ReplyDelete
    Replies
    1. lebih berwarna rasanya ya Mba kalau cappucino

      Delete
  7. Saya sangat menikmati cita rasa unik kopi lokal Indonesia! Setiap tegukan terasa seperti mendukung petani kopi kita. Tapi Kopi lokal Indonesia bukan hanya soal rasa, tapi juga tentang menjaga lingkungan dan ekonomi petani. Dengan memilih kopi lokal, kita turut berkontribusi pada masa depan pertanian yang lebih baik.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga petani lokal makin maju ya Kak Don

      Delete
  8. Prinsip "people, profit, dan planet" itu holistik ya ... dengan 3 kata itu, semua aspek langsung jadi perhatian, bukan hanya 3. Btw gimana ya bisa membedakan kekhasan rasa setiap jenis kopi ya ... kok saya belum bisa :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul sekali mba semoga ketiga makin berkembang ya

      Delete
  9. Indonesia sebagai salah satu produsen kopi terbaik sudah saatnya menjadi tuan rumah dalam dunia perkopiannya ini dan saatnya industri kopi Indonesia menjadi juara dunia apalagi didukung oleh para pelaku industri kopi yang muda-muda untuk meneruskan generasi sebelumnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamiin Kak Aif makin membantu juga para petani kopinya semakin berkembang

      Delete
  10. kalau aku lagi traveling biasanya suka beli kopi lokal buat oleh-pleh pribadi.apalagi melihat langsung proses kopi lokal tersebut secara langsung.
    dengan adanya progress mengenai kopi lokal ini, ikut seneng, petani lokal diperhatikan juga oleh penikmat kopi seperti dari anomali grup ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. semoga petani kopi makin berkembang ya Mba Ai

      Delete
  11. Keren ya bisnisnya tak hanya mencari keuntungan tapi juga memikirkan cara bagaimana masyarakat sekitar bisa berkontribusi dan dapat manfaat dari bisnis ini, juga memperhatikan lingkungan agar tetap terjaga dan tidak rusak karena usaha mereka

    ReplyDelete
  12. Aku juga pernah satu waktu kepengeeen banget ngeracik kopi sendiri, ala-ala barista gitu. Cuma yaa, pas liat alatnya kok harganya gak main-main, hahahaha.

    Tapi salut sih, sama anak-anak muda sekarang. Ga cuma mikir profit semata, melainkan punya kepekaan terhadap lingkungan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. semoga makin banyak generasi muda yang peduli ya Mas

      Delete
  13. Anomali Coffee keren banget siii..
    Dan ternyata, ada cabangnya di Bandung. Boleh juga dicobain nih.. karena konsisten mengembangkan kopi asli Indonesia dan menjadikannya salah satu gerai kopi nikmat yang memiliki tempat istimewa bagi para pecinta kopi.

    ReplyDelete
  14. Memang harus ada orang2 seperti java kirana dan anomali ini ya, buat mempertahankan varietas dan produksi kopi Indonesia. Suka akan prinsip merek yg tetap menjaga lingkungan dan kesejahteraan petani

    ReplyDelete

Silakan berkomentar dengan bijak dan positif. Terima kasih.